Menyambut tahun pelajaran 2020/2021 Yasarini Pengurus Cabang Lanud Halim Perdana Kusuma menyelenggarakan Angkasa Expo 2020 yang digelar selama 2 hari berturut-turut dari tgl 14 sampai dengan 15 Februari 2020 bertempat di Gedung Graha Garda Dirgantara, Jakarta.

Acara berlangsung meriah dipadati ribuan pengunjung dari berbagai wilayah Jakarta dan sekitarnya bahkan dari luar kota Jakarta. Expo kali ini mengusung Tema Memperkuat Komitmen sebagai Lembaga Pendidikan Unggul dan Rujukan melalui Tri Abdi Angkasa Nusantara.

Diawali dengan Sambutan Ketua Umum Yasarini Ibu Nanny Hadi Tjahjanto yang pada kesempatan ini diwakili oleh Ketua Harian Yasarini Pusat Ibu Ana Fahru Zaini acara Expo Angkasa 2020 secara resmi dibuka. Di dalam sambutan Ketua Umum Yasarini menyatakan bahwa saat ini dunia telah memasuki era Revolusi industri generasi ke empat yang dikenal dengan Revolusi Industri 4.0. Era Revolusi 4.0 ini ditandai dengan meningkatnya konektivitas, interaksi serta perkembangan sistem digital, kecerdasan artifisial, dan virtual yang berimbas pada berbagai sektor kehidupan. Salah satunya yakni berdampak terhadap sistem pendidikan di Indonesia oleh karena itu sangat diperlukan berbagai persiapan diantaranya adalah dengan meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui jalur pendidikan.

Acara Expo dimeriahkan juga dengan tarian kolosal persembahan SD Angkasa 4 dan stand stand Sekolah Angkasa Halim dari semua jenjang Sekolah terdiri dari Stand TK, SD, SMP, SMA, SMK, SLB dan Maitri School. Di penghujung acara Ketua Harian Yasarini Ibu Ana Fahru Zaini beserta Pengurus Yasarini Pusat berkesempatan mengunjungi stand-stand tersebut dan mengapresiasi karya-karya yang ditampilkan Sekolah Angkasa.